Minggu, 23 Oktober 2011

Arti Lambang Kabupaten Bangkalan

Pada posting sebelumnya kita telah membahas arti lambang Kabupaten Sleman. Selanjutnya pada posting kali ini, kita akan membahas arti lambang Kabupaten Bangkalan. Namun sebelum masuk ke pembahasan tentang arti lambang Kabupaten Bangkalan, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu sekilas wawasan tentang Kabupaten Bangkalan.

A. Sekilas wawasan tentang Kabupaten Bangkalan
  • Kabupaten Bangkalan merupakan salah satu kabupaten yang terdapat di Pulau Madura, Provinsi Jawa Timur, Indonesia.
  • Kabupaten Bangkalan beribukota di Kecamatan Bangkalan.
  • Kabupaten Bagkalan terletak di ujung paling barat Pulau Madura
  • Motto Kabupaten Bangkalan yaitu  Cipta Indra Çakti Dharma
  • Luas wilayah Kabupaten Bangkalan adalah sekitar 1.144 km2
  • Kode area telepon untuk wilayah Kabupaten Bangkalan yaitu +62 31 atau 031
  • Wilayah Kabupaten Bangkalan dibagi menjadi 18 Kecamatan.
  • Batas-batas wilayah Kabupaten Bangkalan yaitu
·         Sebelah Utara berbatasan dengan Laut Jawa
·         Sebelah Timur berbatasan dengan Kabupaten Sampang
·         Sebelah Barat berbatasan dengan Selat Madura
·         Sebelah Selatan berbatasan dengan Selat Madura.
  • Di Kabupaten Bangkalan terdapat Pelabuhan Kamal yang merupakan pintu gerbang Pulau Madura dari Pulau Jawa dimana terdapat layanan kapal ferry yang menghubungkan Madura dengan Surabaya (Pelabuhan Ujung).
  • Selain pelabuhan di Kabupaten Bangkalan juga terdapat Jembatan Suramadu (Surabaya-Madura) yang merupakan jembatan terpanjang dan terbesar di Indonesia hingga saat ini.
  • Beberapa objek wisata yang ada di Kabupaten Bangkalan antara lain Pantai Rongkang, Pantai Sambilangan, Bukit Geger, Kuburan Aermata, Pantai Siring Kemuning, Beautiful Garden, Batik Telaga Biru, Perahu Peninggalan Saichona Moh. Chollil.

B. Arti Lambang Kabupaten Bangkalan

Inilah gambar lambang Kabupaten Bangkalan, sumber gambar dari wikipedia/wiki/Bangkalan
arti lambang, lambang Kabupaten Bangkalan, logo Kabupaten, gambar lambang, arti lambang Kabupaten Bangkalan, logo-logo, logos, membuat logo, daftar Kabupaten, Kabupaten di Indonesia
Lambang Kabupaten Bangkalan

untuk melihat deskripsi dan lisensi dari gambar tersebut, silahkan klik di sini

Lambang Daerah Kabupaten Bangkalan ditetapkan berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 1971. Lambang Daerah melukiskan suatu keadaan daerah Kabupaten Bangkalan sebagai salah satu daerah di Pulau Madura, yang mempunyai ciri-ciri khas sendiri adalah merupakan bagian yang tak terpisahkan dari wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

PERISAI  : Bentuk bunga teratai bersudut lima sebagai lambang kesetiaan penuh kepada Pancasila dan sifat Kesatriaan, Keagungan, Persaudaraan dan Relegius dari masyarakat daerah Kabupaten Bangkalan.

BINTANG KUNING EMAS  : Sebagai lambang segala langkah perjuangan masyarakat selalu dipedomani keparcayaan yang mendalam Kebesaran Tuhan Yang Maha Esa.

SEBUAH SENJATA MANGGALA dan SENJATA CAKRA  : Sebagai lambang jiwa kepahlawanan dalam menentang penjajah dahulu selalu diwarisi oleh generasi-generasi selanjutnya dalam mempertahankan tegaknya Negara Republik Indonesia yang berdasarkan UUD 1945 dan Pancasila.

LAUTAN  : Sebagai tanda bahwa Daerah Kabupaten Bangkalan sebagai bagian dari Pulau Madura yang dibatasi oleh lautan dari tiga arah, sebagai lambang dari kearifan dan kebijaksanaan yang dalam,  serta kelapangan dada dalam menyelesaikan tugas dan kewajiban.

PANAH, ANAK PANAH dan BUSURNYA  : Sebagai lambang kemauan yang keras dalam perjuangan menuju masyarakat adil dan makmur sesuai dengan tujuan Proklamasi  17 Agustus 1945.

API KONANG  : Sebagai lambang semangat yang tidak kunjung padam dari rakyat Daerah Kabupaten Bangkalan, dikenal sebagai daerah yang aktif membantu suksesnya pembinaan persaudaraan dengan bangsa-bangsa lain di dunia dengan melalui forum olahraga (GANEFO I).

UNTAIAN BUNGA KAPAS  : Sebanyak 17 (tujuh belas) butir dan

UNTAIAN PADI  : Sebanyak 45 (empat puluh lima) butir

SESANTI CIPTA INDRA CAKTI DHARMA  : Yang berarti bahwa segala karya dari manusia hanya dapat terwujud dengan baik apabila mendapat Ridho dari Tuhan Yang Maha Esa.

Demikianlah kurang lebih arti lambang Kabupaten Bangkalan, semoga bisa menambah wawasan dan ilmu pengetahuan kita semua. Insya Allah akan kita lanjutkan pembahasan tentang arti lambang Kabupaten yang lain pada posting selanjutnya.

Referensi :
  1. Wikipedia/wiki/Kabupaten_Bangkalan
  2. Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Bangkalan
  3. Kuwarasanku.blogspot.com
Semoga bermanfaat