Minggu, 23 Oktober 2011

Arti Lambang Kabupaten Gresik

Pada posting sebelumnya kita telah membahas arti lambang Kabupaten Bondowoso. Selanjutnya pada posting kali ini, kita akan membahas arti lambang Kabupaten Gresik. Namun sebelum masuk ke pembahasan tentang arti lambang Kabupaten Gresik, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu sekilas wawasan tentang Kabupaten Gresik.

A. Sekilas wawasan tentang Kabupaten Gresik
  • Kabupaten Gresik merupakan salah satu kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Timur.
  • Kabupaten Gresik beribukota di Kecamatan Gresik.
  • Luas wilayah Kabupaten Gresik yaitu sekitar 1.191,25km²
  • Wilayah Kabupaten Gresik juga mencakup Pulau Bawean, yang berada 150 km lepas pantai Laut Jawa.
  • Kode area telepon untuk wilayah Kabupaten Gresik yaitu +62 31 atau 031.
  • Wilayah Kabupaten Gresik dibagi menjadi 18 kecamatan.
  • Batas-batas wilayah Kabupaten Gresik yaitu:
  • Sebelah Utara berbatasa dengan Laut Jawa
  • Sebelah Selatan berbatasan dengan Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto
  • Sebelah timur berbatasan dengan Selat Madura
  • Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Lamongan

  • Kabupaten Gresik merupakan salah satu kawasan industri utama di Jawa Timur. Beberapa industri di Gresik antara lain Semen Gresik, Petrokimia Gresik, Nippon Paint, BHS-Tex, Industri perkayuan/ Plywood dan Maspion.
  • Beberapa makanan khas dari Kabupaten Gresik yaitu nasi krawu, otak-otak bandeng,Bonggolan, pudak, Jubung, ayas, ubus, Gajih pinggir, dan Bontosan Giri.
  • Beberapa kawasan wisata yang ada di Kabupaten Gresik antara lain :

  • Makam Maulana Malik Ibrahim (di Gapuro),
  • Makam Sunan Giri (di desa Giri),
  • Makam Sunan Prapen (Cucu Sunan Giri) di desa Klangonan,
  • Makam Fatimah binti Maimun,
  • Makam Kanjeng Sepuh dan Petilasan sunan kalijaga di Kawasan Gunung Surowiti kecamatan Panceng
  • Pulau Bawean
  • Muara Bengawan Solo

B. Arti Lambang Kabupaten Gresik


Inilah gambar lambang Kabupaten Gresik, sumber gambar dari wikipedia/wiki/Gresik
arti lambang, lambang Kabupaten Gresik, logo Kabupaten, gambar lambang, arti lambang Kabupaten Gresik, logo-logo, logos, membuat logo, daftar Kabupaten, Kabupaten di Indonesia
Lambang Kabupaten Gresik
 untuk melihat deskripsi dan lisensi dari gambar tersebut, silahkan klik di sini


Berdasarkan peraturan Daerah Kabupaten Gresik No. 3 tahun 1975
  1. Lambang Daerah merupakan cermin yang memberikan suatu gambaran tentang keadaan daerah
  2. Segilima, melambangkan Pancasila yang mendasari sosio cultural, histories, dan aktivitas ekonomi
  3. Warna kuning, melambangkan keluhuran budi dan kebijaksanaan, sedangkan warna tepi hitam melambangkan sikap tetap teguh dan abadi
  4. Kubah masjid, melambangkan agama yang dianut mayoritas yakni Islam
  5. Rantai yang tiada ujung pangkal _ melambangkan persatuan dan kesatuan.
  6. Segitiga sama kaki sebagai puncak kubah masjid, melambangkan bahwa tidak ada kekuasaan yang tertinggi selain Tuhan Yang Maha Kuasa.
  7. Gapura berwarna abu-abu muda, melambangkan suatu pintu gerbang pertama masuk dalam suatu daerah sebagaimana penghubung antara keadaan diluar dan dalam daerah.
  8. Tujuh belas lapisan batu. Melambangkan tanggal 17 yang merupakan pencetus revolusi Indonesia dalam membebaskan diri dari belenggu penjajah
  9. Ombak laut yang berjumlah delapan, melambangkan bahwa pada bulan Agustus merupakan awal tercetusnya revolusi Indonesia
  10. Mata rantai 45 (empat puluh lima) melambangkan bahwa pada tahun 1954 merupakan tonggak sejarah dan tahun peralihan dari jaman penjajahan menuju jaman kemerdekaan Indonesia yang jaya kekal abadi.
  11. Cerobong asap, melambangkan bahwa Kabupaten Gresik adalah daerah pengembangan industri yang letaknya amat strategis bila ditinjau dari persilangan komunikasi baik darat, laut maupun udara.
  12. Perahu Layar, garam, ikan laut dan tanah melambangkan bahwa mata pencaharian rakyat Kabupaten Gresik adalah nelayan dan petani.
Demikianlah kurang lebih arti lambang Kabupaten Gresik, semoga bisa menambah wawasan dan ilmu pengetahuan kita semua. Insya Allah akan kita lanjutkan pembahasan tentang arti lambang Kabupaten yang lain pada posting selanjutnya.

Referensi :
  1. Wikipedia/wiki/Gresik
  2. Situs Resmi Pemerintah Kabupaten Gresik
  3. All about Indonesia @indopedia
Semoga bermanfaat