Pada posting sebelumnya kita telah membahas arti lambang Kota Palopo. Selanjutnya pada posting kali ini, kita akan membahas arti lambang Kota Parepare. Namun sebelum masuk ke pembahasan tentang arti lambang Kota Parepare, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu sekilas wawasan tentang Kota Parepare.
A. Sekilas wawasan tentang Kota Parepare
- Kota Parepare merupakan sebuah Kota di Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia.
- Luas wilayah Kota Parepare adalah sekitar 99,33 km²
- Kota Parepare merupakan tanah kelahiran Bapak B. J. Habibie, presiden ke-3 Indonesia.
- Hari Jadi Kota Parepare adalah tanggal 17 Februari 1960.
- Kode area telepon untuk wilayah Kota Parepare adalah +62 421 atau 0421.
- Batas batas wilayah Kota Parepare adalah
- Kabupaten Pinrang di sebelah Utara,
- Selat Makassar di sebelah barat,
- Kabupaten Sidenreng Rappang di sebelah Timur
- Kabupaten Barru di sebelah Selatan.
- Kota Parepare merupakan salah satu Kota penerima Adipura tahun 2011 untuk kategory Kota Sedang.
B. Arti Lambang Kota Parepare
Inilah gambar lambang Kota Parepare, sumber gambar dari wikipedia/Kota_Parepare
Lambang Kota Parepare |
Untuk melihat deskripsi dan lisensi dari gambar, silahkan klik di sini.
- Bendera Merah Putih
a. Bendera kebangsaan Negara Republik Indonesia, Perlambang Persatuan dan Kesatuan dari Rakyat Indonesia;
b. Warna merah adalah Melambangkan Keberanian;
c. Warna Putih adalah Melambangkan Kesucian.
- Bintang Persegi Lima warna kuning emas mengandung makna :
a. Pancasila sebagai falsafah hidup rakyat dan negara RI;
b. Cita-cita luhur dari rakyat Parepare untuk mencapai taraf hidup yang layak dan yang lebih baik dari masa lampau.
- Perahu (Bentuk Lambo) dengan layar terkembang, yang seluruhnya berwarna putih diatas tiga gelombang laut yang berwarna biru mengandung makna :
a. Kekayaan yang dimiliki Bangsa Indonesia di lautan;
b. Bahtera sebagai sarana yang digunakan untuk mencapai cita-cita menuju masyarakat yang adil dan makmur.
- Pohon Kelapa, Buah, Padi, Bunga Kapas ketiga-tiganya adalah termasuk bahan pokok keperluan sandang, pangan, yang melambangkan kemakmuran dengan makna sebagai berikut :
a. Pohon kelapa warna hitam melambangkan keuletan/kekokohan;
b. Warna kuning pada buah padi melambangkan keluhuran dan kebesaran;
c. Warna putih bersih pada bunga kapas melambangkan kesucian.
- Garis Sejajar yang berwarna hitam dan putih pada sekeliling pinggir perisai melambangkan ketahanan yang kokoh dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan nan manual dan kesinambungan.
Demikianlah kurang lebih arti lambang Kota Parepare, semoga bisa menambah wawasan dan ilmu pengetahuan kita semua. Insya Allah akan kita lanjutkan pembahasan tentang arti lambang Kota yang lain pada posting selanjutnya.
Referensi :
Semoga bermanfaat